25 Contoh Latihan Soal Penjaskes Kelas 12 Semester 2 Bab PMS Beserta Jawabannya~Part2

25 Contoh Latihan Soal Penjaskes Kelas 12 Semester 2 Bab PMS Beserta Jawabannya~Part2

25 contoh latihan soal PJOK kelas xii semester genap Bab PMS Beserta jawaban postingan kedua atau terakhir ini, merupakan lanjutan contoh soal penjaskes kelas 12 semester 2 Bab PMS sebelumnya (soal pilihan ganda nomor 1-10).



Berbeda dengan bagian pertama yang berbentuk PG, untuk bagian terakhir ini berbentuk essay/uraian dengan pertanyaan dan jawaban dimulai dari nomor 11.



11. Terdapat beberapa cara dalam melaukan pencegahan PMS terhadap diri sendiri, sebutkan!

Jawaban: Terdapat beberapa cara dalam melalukan pencegahan PMS terhadap diri sendiri sebagai berikut:

- Setia kepada pasangan bagi yang sudah menikah.

- Selalu menggunakan jarum suntik yang steril.

- Selalu menjaga kesehatan organ vital.

- Mengonsumsi makanan sehat

- Olahraga secara rutin.



12. Sebutkan beberapa pencegahan/penanggulangan PMS terhadap keluarga!

Jawaban:

- Selalu menjaga kebersihan rumah dan halaman rumah

- Menggunakan pakaian dan handuk secara pribadi

- Menjaga aggota keluarga agar tidak melakukan seks bebas dan mengonsumsi narkoba.



13. Infeksi menular seksual yang disebabkan oleh bakteri bernama Chlamydia trachomatis disebut….

Jawaban: klamidia



14. Sebutkan beberpa pencegahan/penanggulangan PMS terhadap masyarakat!

Jawaban: pencegahan/penanggulangan PMS terhadap masyarakat dapat dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut.

- Memberikan penyuluhan tentang bahaya penyakit menular seksual. Oleh karena itu, mereka harus mengerti pentingnya pencegahan Penyakit Menular Seksual.

- Memberitahu cara-cara dalam pencegahan Penyakit Menular Seksual

- Memberitahu pentingnya pencegahan Penyakit Menular Seksual

- Memberikan kesadaran pentingnya sikap setia.

- Memberikan kesadaran akibat bila berganti-ganti pasangan.

- Memberikan kesadaran akibat bila tidak bisa menjaga kebersihan organ intim.



15. Infeksi serius pada hati yang disebabkan oleh HBV adalah….

Jawaban: hepatitis B


Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya di umar-danny.blogspot.com:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 SMA/MA/SMK/MAK Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester genap K13

- Contoh soal UAS/PAT penjas kelas 10 semester genap K13







16. Apa yang dimaksud dengan klamidia?

Jawaban: klamidia atau chlamydia adalah infeksi menular seksual yang disebabkan oleh bakteri bernama Chlamydia trachomatis. Penyakti ini bisa menyerang baik pria maupun wanita melalui kontak seksual. Klamidia dapat menginfeksi serviks (leher rahim), anus, saluran kencing, mata, dan tenggorokan.



17. Sebutkan gejala umum hepatitis B!

Jawaban: beberapa gejala umum hepatitis B sebagai berikut.

- kehilangan nafsu makan

- mual dan muntah

- nyeri di perut bagian bawah

- sakit kuning (dilihat dari kulit dan bagian putih mata yang menguning).

- Gejala yang mirip pilek, misalnya lelah, nyeri pada tubuh, dan sakit kepala.



18. Diagnosis hepatitis B dilakukan melalui serangkaian pemeriksaan darah yaitu dengan tes….

Jawaban: antigen dan antibodi


19. Sebutkan gejala-gejala yang muncul pada penderita herpes genital!

Jawaban: gejala-gejalala yang umumnya muncul pada penderita herpes genital sebagai berikut.

- Gatal

- Sakit pada saat buang air kecil

- Keluarnya cairan dari vagina

- Munculnya benjolan di selangkangan

- Munculnya koreng yang menyakitkan pada kemaluan, pantat, anus, atau paha




20. Infeksi virus herpes dapat ditandai dengan munculnya….

Jawaban: lepuhan kulit dan kulit kering



21. Sebutkan cara penularan penyakit hepatitis B!

Jawaban: beberapa cara penularan umumnya sebagai berikut.

- Kontak seksual. Misalnya berganti-ganti pasangan dan berhubungan seks tanpa alat pengaman.

- Berbagi jarum suntik. Misalnya menggunakan alat suntik yang sudah terkontaminasi darah penderita Hepatitis B.

- Kontak dengan jarum suntik secara tidak disengaja. Misalnya petugas kesehatan (paramedis) yang sering berurusan dengan darah manusia.

- Ibu dan bayi. Ibu yang sedang hamil dapat menularkan penyakit ini pada bayinya saat persalinan.



22. Jelaskan mengenai varicella zoster virus (HZV)!

Jawaban: Varicella zoster virus (HZV) merupakan virus kelompok alfa herpesviridae yang menjadi penyebab cacar air dan cacar ular (herpes zoster). Cacar air terjadi ketika virus varicella zoster menginfeksi seorang anak pertama kali.




23. Jelaskan mengenai herpes simplex virus tipe 2 (HSV 2)!

Jawaban: herpes simplex virus tipe 2 (HSV 2) merupakan penyebab penyakit herpes genital. Virus ini menyebar melalui kontak dengan luka pada penderita herpes, misalnya saat hubungan seksual. Selain itu, HSV 2 juga dapat ditularkan dari ibu kepada bayinya pada saat persalinan.



24. Sebutkan gejala klamidia pada wanita!

Jawaban:

- Sakit perut bawah

- Keputihan yang jauh lebih banyak dari biasanya dengan warna yang cenderung kuning serta berbau busuk.

- Perdarahan yang terjadi di antara siklus haid

- Demam ringan

- Sakit saat seks.

- Perdarahan setelah berhubungan seks.

- Rasa terbakar saat buang air kecil

- Buang air kecil lebih sering

- Pembengkakan di vagina atau sekitar anus

- Iritasi di rectum





25. Kelompok virus yang memiliki sifat hidup untuk menggandakan diri yang panjang dan infeksi virus ini berjalan lambat dalam tubuh manusia adalah….

Jawaban: beta herpesvirus




25 Contoh Latihan Soal Penjaskes Kelas 12 Semester 2 Bab PMS Beserta Jawabannya

25 Contoh Latihan Soal Penjaskes Kelas 12 Semester 2 Bab PMS Beserta Jawabannya

Contoh latihan soal Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan kelas XII semester genap Bab Melindungi diri dari Penyakit Menular Seksual (PMS) postingan ini, merupakan lanjutan dari 30 contoh latihan soal PJOK kelas 12 semester 2 Bab Renang beserta kunci jawabannya



Ada 25 butir soal (10 PG + 15 essay/uraian) yang bisa siswa SMA/MA/SMK/MAK pelajari sebagai referensi belajar online sebelum menghadapi ujian yang sebenarnya.



Dimulai dari pertanyaan nomor 1, berikut soal penjas orkes beserta jawaban kelas 12 semester 2 kurikulum 2013 dilengkapi jawabannya.



1. Virus penyebab penyakit klamidia adalah….

a. HBV

b. herpesviridae

c. HSV 1

d. Clamydia trachomatis

e. VZV

Jawaban: d



2. Kelompok virus herpes memiliki siklus hidup untuk mengandalkan diri yang pendek, seta berpotensi menjadi tersembunyi dan infeksi muncul kembali di sel saraf adalah….

a. alfa herpesvirus

b. beta herpesvirus

c. herpesviridae

d. gamma herpesvirus

e. Chamydia trachomatis

Jawaban: a



3. Berikut ini yang merupakan gejala hepatitis B, kecuali….

a. kehilangan nafsu makan

b. mual dan muntah

c. nyeri di perut bagian bawah

d. sakit kuning

e. buang air kecil lebih sering

Jawaban: e


Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya di umar-danny.blogspot.com:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 SMA/MA/SMK/MAK Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester genap K13

- Contoh soal UAS/PAT penjas kelas 10 semester genap K13




4. Kekecewaan yang mendalam akibat dampak pergaulan bebas akan dirasakan oleh….

a. diri sendiri

b. keluarga

c. tetangga

d. masyarakat luas

e. kerabat lama

Jawaban: b



5. Berikut yang termasuk penyakit menular seksual adalah….

a. diabetes

b. kanker

c. tumor

d. batuk

e. klamida

Jawaban: e



6. Pendidikan seks sejak dini sebaiknya diberikan pertama kali di lingkungan….

a. sekolah

b. masyarakat

c. keluarga

d. prasekolah

e.bermain

Jawaban: a



7. Sasaran utama dalam upaya penanggulan penyakit menular, kecuali…

a. sasaran pada lingkungan sekitar penjamu

b. sasaran ditujukan pada cara penularan

c. sasaran langsung pada sumber penularan pejamu

d. sasaran pada pejamu potensial

e. semua benar tanpa kecuali

Jawaban: a



8. Beberapa hal yang dapat dilakukan masyarakat untuk mencegah pergaulan bebas adalah….

a. sex education dan kampanye penyuluhan tentang pergaulan bebas

b. larangan penjualan VCD edukasi

c. pembatasan penggunaan internet bagi anak-anak sekolah terutama untuk mengakses siteus pembelajaran

d. kampanye caleg

e. sosialisasi program desa

Jawaban: a



9. Berikut ini yang merupakan gejala klamidia pada wanita, kecuali….

a. sakit perut bawah

b. keputihan yang jauh lebih banyak dari biasanya

c. perdarahan yang terjadi diantara siklus haid

d. demam ringan

e. kehilangan nafsu makan

Jawaban: e




10. Terjadi gejala beranekaragam penyakit disebabkan oleh…

a. lingkungan yang bersih

b. rendahnya daya tahan tubuh

c. lingkungan sekitar yang tidak aman

d. tingginya mobilitas sosial

e. kurangnya pengawasan orang tua

Jawaban: b



Lanjut ke soal nomor 11-25 ==> 25 contoh soal PJOK kelas 12 semester 2 Bab PMS Essay
30 Contoh Latihan Soal Penjaskes kelas 12 Semester 2 K13 Bab Renang Beserta Kunci Jawabannya~Part2

30 Contoh Latihan Soal Penjaskes kelas 12 Semester 2 K13 Bab Renang Beserta Kunci Jawabannya~Part2

Postingan kedua atau terakhir 30 latihan soal PJOK kelas XII Semester genap beserta jawabannya ini, merupakan lanjutan 30 contoh latihan soal penjas kelas 12 semester 2 kurikulum 2013 sebelumnya (soal PG nomor 1-10).


Berbeda dengan butir soal sebelumnya yang berbentuk piihan ganda, untuk bagian terakhir ini berbentuk essay/uraian dengan pertanyaan dimulai dari nomor 11 sampai dengan 30.



11. Jelaskan karakteristik korban tipe perenang yang cedera dari ciri dan kondisinya!

Jawaban:

a. Ciri-ciri korban

- posisi badan mungkin terlihat agak aneh tergantung dari bagian tubuh yang cedera.

- Gerakan terbatas disebabkan oleh cedera.

- Wajah terlihat cemas, bahkan mungkin terlihat kesakitan

- Bisa terjadi panik

b. Kondisi korban saat ditolong

- Mungkin tidak merespon perintah karena lebih fokus terhadap rasa sakitnya.

- Berusaha untuk mempertahankan posisi karena biasanya memegangi area yang cedera.



12. Jelaskan karakteristik korban tipe perenang yang kelelahan dari ciri dan kondisinya!

Jawaban:

a. Ciri-ciri perenang yang kelelahan

- Terlihat pola kayuhan yang lemah

- Posisi badan biasanya membentuk sudut dengan permukaan air.

- Wajah memandang ke tepian atau perahu yang didekatnya.

- Kepala kadang tidak terlihat

- Dapat melambai untuk meminta bantuan

- Wajah mungkin terlihat lelah atau cemas

b. Kondisi korban saat ditolong

- Merespon perintah penolong dengan baik

- Kooperatif saat ditawarkan bantuan

- Bisa ditopang dalam keadaan telentang.



13. Lengan bergerak keluar secara berkesinambungan dalam renang gaya kupu-kupu disebut….

Jawaban: outsweep



14. Bagaimana cara melakukan pernapasan dalam renang gaya kupu-kupu?

Jawaban:

- Ambillah udara pada saat tangan mulai ditarik ke arah bahu dan kepala keluar dari dalam air.

- Kemudian, buanglah napas saat kepala akan keluar air melalui gerakan dagu, lalu udara ditarik lagi dengan cepat.

- Ambillah udara melalui mulut dan dibuang melalui mulut dan hidung secara bersamaan.



15. Sebutkan kondisi yang harus diperhatikan penolong ketika menolong korban tidak sadar!

Jawaban: kondisi yang harus diperhatikan penolong ketika menolong korban tidak sadar sebagai berikut.

- Buoyancy korban sangat bervariasi.

- Membutuhkan pertolongan dengan teknik contact rescue.

- Perhatikan pernapsan korban, jika tidak bernapas lalukan sesegera mungkin bantuan napas.

- Penggunaan alat bantu apung (pelampung) akan sangat membantu dalam pemberian napas.

- Kadang terjadi keadaan yang disebut pasif-aktif, yaitu keadaan di mana korban terlihat pasif (tidak bergerak) namun saat disentuh berubah menjadi aktif. Ini sangat membahayakan penolong. Oleh karena itu, lakukan teknik mendekati korban dengan benar.

Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya di umar-danny.blogspot.com:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 SMA/MA/SMK/MAK Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Tentang Sepak Bola

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester genap K13

- Contoh soal UAS/PAT penjas kelas 10 semester genap K13




16. Sebutkan ciri-ciri korban tidak sadar!

Jawaban: pada tipe korban tidak sadar memiliki ciri-ciri sebagai berikut.

- terlihat tidak bergerak

- Mungkin hanya terlihat sebagian punggung.

- Mungkin hanya terlihat puncak kepala saja

- Wajah biasanya menghadap ke dasar.



17. Bagaimana kondisi korban tidak sadar saat ditolong?

Jawaban: kondisi korban tidak sadar saat ditolong sebagai berikut.

- Tidak kooperatif

- Mungkin akan cukup sulit untuk melakukan manuver terhadap tubuh korban



18. Pembalikan dalam renang gaya punggung ada dua yaitu….dan…

Jawaban: biasa dan salto



19. Pengembalian napas dalam dalam renang gaya punggung dilakukan pada saat….

Jawaban: istirahat dari satu lengan



20. Jelaskan karakteristik korban Nonswimmer/bukan seorang perenang dari ciri dan kondisinya!

Jawaban:

a. Ciri-ciri korban tipe bukan seorang perenang, yaitu:

- Posisi badan terlihat tegak lurus dengan permukaan air (vertikal)

- Gerakan kasar dan cenderung tidak berpola

- Wajah terlihat sangat panik

- Arah tatapan tidak jelas

- Hanya fokus untuk mengambil napas

b. Kondisi korban saat ditolong

- Mungkin akan berusaha untuk meraih penolong

- Tidak dapat mengikuti perintah atau tidak dapat berkomunikasi

- Selalu ingin dalam posisi vertikal, sehingga cenderung panik jika ditolong dalam keadaan horizontal.

- Selalu berusaha kepala dan dada berada di atas permukaan air.



21. Sebutkan teknik dasar renang gaya punggung!

Jawaban: teknik dasar renang gaya punggung mengapung, gerak tangan, gerak kaki.



22. Bagaimana koordinasi gerak renang gaya punggung?

Jawaban: pada renang gaya punggung, apabila masing-masing bagian telah dikuasai gerakannya, maka koordinasi gerakan dari gerakan lengan dan gerakan kaki akan berjalan dengan mulus.



23. Sebutkan teknik dasar renang gaya kupu-kupu!

Jawaban: teknik renang gaya kupu-kupu yang harus dikuasai, antara lain gerakan kaki, gerakan tangan, dan gerakan mengambil napas.



24. Sebutkan macam-macam bentuk latihan gerakan kaki renang gaya punggung!

Jawaban:

- Latihan gerak kaki sambil duduk

- Latihan gerak kaki sambil merentangkan kedua lengan ke samping tubuh

- Latihan gerak kaki sambil memegang pinggir kolam

- Latihan gerak kaki menggunakan papan luncur.



25. Sebutkan tiga fase teknik gerakan lengan renang gaya punggung!

Jawaban: fase menarik, fase mendorong, fase istirahat



26. Sebutkan kondisi yang harus diperhatikan penolong ketika menolong korban yang kelelahan!

Jawaban: kondisi yang harus diperhatikan penolong sebagai berikut.

- Dapat ditolong menggunakan teknik contact rescue.

- Lebih mudah untuk ditolong.



27. Lengan diangkat ke atas permukaan air secara rileks, pangkal lengan diputar ke dalam dan mengayun ke depan disebut….

Jawaban: recovery



28. Tangan masuk ke dalam air, lengan lurus pada posisi miring dan jari lebih rendah dari siku disebut….

Jawaban: entry



29. Jelaskan kondisi dan gejala yang tampak pada korban tenggelam!

Jawaban: tenggelam adalah suatu kondisi yang mengakibatkan gangguan pada sistem pernapasan, akibat masuknya cairan ke dalam saluran pernapasan. Kondisi ini sangat fatal karena dapat mengakibatkan kematian. Tenggelam disebabkan oleh ketidakmampuan diri untuk memosisikan mulut dan hidung di atas permukaan air, dan menahan napas ketika berada di dalam air untuk jangka waktu terntentu. Pada kondisi ini, air dapat masuk ke saluran pernapasan sehingga pasokan oksigen menjadi terhenti, yang berakibat pada kerusakan atau terganggunnya sistem tubuh. Orang yang tenggelam dapat menunjukkan tanda-tanda berupa suara yang keluar akibat panik, dan gerakan tubuh menggapai permukaan air atau untuk meminta pertolongan. Pada korban tenggelam yang masih tertolong, gejala yang tampak sebagai berikut.

a. Batuk-batuk

b. Muntah

c. Nyeri dada

d. Sesak napas

e. Area sekitar perut yang membengkak

f. Wajah yang membiru dan dingin



30. Jelaskan 3 Teknik menolong di Air!

Jawaban: beberapa teknik menolong orang di air, yaitu:

a. Raih adalah teknik yang paling aman sehingga dapat dilkukan oleh yang tidak bisa renang sekalipun. Dengan cara menggunakan tongkat sehingga dapat mencapai korban dan menariknya ke tepi. Kelemahan teknik raih, yiatu hanya dapat menggapai korban yang berada di dekat tepi air. Jika tarikan korban/arus air terlalu kuat sehingga Anda merasa tertarik ke arah air, maka lepaskanlah tongkat tadi.

b. Lempar dilakukan jika tidak dapat menemukan tongkat yang cukup panjang untuk mencapai korban, maka carilah bahan yang bisa mengapung atau bisa menggunakan tali. Lemparkan bahan tadi ke arah korban. Jika Anda berada di kolam renang umum, maka gunakanlah ban pelampung yang ada di tepi kolam. Cara melakukannya yaitu dengan memanggil korban terlebih dahulu sebelum melempar. Hal ini berfungsi supaya korban melihat benda dan arah lemparan kita. Mengombinasikan pelampung dengan tali sangat berfungsi saat lemparan tidak tepat. Kelemahan teknik ini, yaitu terkadang lemparan kita tidak pas pada korban, sehingga sering kali pelampung yang kita lempar menjadi sia-sia.


c. Dayung, apabila Anda sedang di perahu berhati-hatilah saat mendekati korban. Cara melakukannya yaitu, dekati korban dari ujung yang berlawanan dengan tempat kita duduk. Hal ini dimaksudkan apabila perahu terbalik, posisi kita agak jauh dari korban sehingga mengurangi resiko tertangkap korban.



Lanjut ke soal berikutnya ==> 25 contoh latihan soal Penjas Bab PMS
30 Contoh Latihan Soal Penjas Kelas 12 Semester 2 K13 Bab Renang Beserta Kunci Jawabannya

30 Contoh Latihan Soal Penjas Kelas 12 Semester 2 K13 Bab Renang Beserta Kunci Jawabannya

30 Contoh Latihan Soal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) kelas 12 Semester 2 Beserta kunci jawaban, berisikan materi soal yang diambil dari Bab Renang, seperti soal tentang renang gaya punggung, renang gaya kupu-kupu, sampai soal menganalisis keterampilan penyelematan kegawatdaruratan di Air.


Ada 30 butir Soal mengenai renang (10 pilihan ganda + 20 essay/uraian) yang siswa SMA/MA/SMK/MAK pelajari sebagai referensi belajar online.



Adapun latihan soal Bab renang semester genap kelas 10 dan 11, silahkan baca postingan Admin sebelumnya: soal penjas kelas 10 Bab Aktivitas Olahrga Air dan soal penjas kelas 11 Bab Renang dan Kesehatan.


Berikut dibawah ini, soal penjas kelas 12 semester 2 kurikulum 2013 beserta kunci jawaban dengan pertanyaan dimulai dari nomor 1.




1. Pada awalnya gaya kupu-kupu merupakan variasi dari gaya….

a. gaya telentang

b. gaya punggung

c. gaya terbang

d. gaya bebas

e. gaya dada

Jawaban: e



2. Pada nomor perlombaan renang gaya kupu-kupu, perenang melakukan posisi start….

a. di dalam kolam

b. di atas balok lompat

c. di atas balok start

d. di bawah balok start

e. di bawah balok lompat

Jawaban: c



3. Start renang gaya punggung dilakukan di…..

a. dalam air menghadap dinding kolam

b. atas balok start

c. tepian kolam renang

d. atas kolam renang

e. dasar kolam renang

Jawaban: a



4. Posisi badan renang gaya punggung adalah….

a. terlentang

b. telungkup

c. miring ke samping kanan

d. miring ke samping kiri

e. tidak ada ketentuan

Jawaban: a


Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya di umar-danny.blogspot.com:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 SMA/MA/SMK/MAK Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Tentang Sepak Bola

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester genap K13

- Contoh soal UAS/PAT penjas kelas 10 semester genap K13


5. Berikut yang tidak termasuk teknik renang gaya punggung adalah….

a. posisi badan

b. gerakan kaki

c. gerakan lengan

d. gerakan pernapasan

e. gerakan meluncur

Jawaban: d

Pembahasan: teknik renang gaya punggung meliputi posisi badan, gerakan kaki, gerakan lengan, gerakan pengambilan napas, dan koordinasi gerakan keseluruhan.



6. Salah satu teknik membawa korban kecelakaan di air adalah menarik….

a. kaki

b. lengan

c. perut

d. dagu

e. pantat

Jawaban: d



7. Berikut keterampilan yang penting dalam memberikan pertolongan di air, kecuali….

a. mendekati korban

b. mempertahankan dan melepaskan diri

c. membawa korban

d. bantuan hidup dasar (BHD)

e. mengobati korban

Jawaban: e

Pembahasan: berikut ini keterampilan yang penting dalam memberikan pertolongan di air.

- Mendekati korban

- Mempertahankan dan melepaskan diri

- Membawa korban

- Bantuan Hidup Dasar (BHD)



8. Teknik renang yang sering digunakan untuk penyelamatan di air adalah….

a. gaya dada

b. gaya kupu-kupu

c. gaya punggung

d. gaya dolphin

e. meluncur

Jawaban: a



9. Sebelum diayunkan ke depan, kedua belah lengan secara bersamaan ditekan ke bawah dan digerakkan ke arah luar. Adapun posisi kedua belah kaki secara bersamaan menendang ke bawah dan ke atas seperti gerakan sirip ekor ikan. Uraian tersebut merupakan gerakan dari gaya….

a. gaya bebas

b. gaya kupu-kupu

c. gaya punggung

d. gaya dada

e. gaya kepala

Jawaban: b



10. Berenang dengan posisi punggung menghadap ke permukaan air disebut gaya….

a. gaya telentang

b. gaya bebas

c. gaya terbang

d. gaya punggung

e. gaya dada

Jawaban: d



Lanjut ke soal nomor 11-30 ==> soal dan jawaban tentang renang essay
20 Contoh Latihan Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Bab Senam Lantai&Senam Irama

20 Contoh Latihan Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Bab Senam Lantai&Senam Irama

20 Contoh soal-soal Pendidikan Jasmani, olahraga dan kesehatan kelas 12 semester 2 SMA/MA/SMK/MAK Bab Senam Lantai dan Senam Irama, berisikan 20 butir soal (10 pilihan ganda + 10 essay/uraian). Materi yang ada, merupakan lanjutan setelah siswa menyelesaikan PTS penjas orkes.


Sebelum latihan soal PJOK kelas XII semester genap, admin telah mempublish soal latihan PJOK Bola Besar dan Kecil sampai contoh soal PJOK bab kebugaran jasmani.


Berikut dibawah ini contoh latihan soal penjaskes kelas kelas 12 semester 2 dilengkapi kunci jawaban.




1. Perasaan saat melakukan senam adalah….

a. ramai

b. riang

c. sedih

d. rileks

e. tenang

Jawaban: b


2. Sikap lengan pada saat sikap awal adalah….

a. di samping badang

b. berada di tengah

c. lurus ke atas

d. lurus dan datar di samping badan (terlentang)

e. bebas tetapi tidak kaku

Jawaban: a


3. Intensitas aktivitas ritmik dapat diidentifikasi dengan….

a. denyut nadi

b. banyak sedikitnya keringat yang keluar

c. suhu badan

d. pernapasan

e. kelelahan

Jawaban: a


4. Kaki dibuka lebar disebut juga gerakan….

a. kangkang

b. jongkok

c. lilin

d. layang

e. lenting

Jawaban: a



5. Cara melakukan gerakan kayang adalah….

a. sikap permulaan berdiri, kedua tangan menumpu pada pinggul

b. kedua kaki ditekuk, siku tangan ditekuk, kepala dilipat ke belakang

c. kedua tangan diputar ke belakang sampai menyentuh matras sebagai tumpuan

d. posisi badan terlentang dan kaki diangkat

e. kedua kaki diangkat, kedua tangan menahan bagian belakang punggung

Jawaban: c


6. Dalam pertandingan resmi, rangkaian gerakan senam lantai yang berurutan terdiri dari dua bagian, yaitu….

a. gerakan bebas dan gerakan wajib

b. gerakan tanpa alat dan gerakan dengan alat

c. gerakan irama dan gerakan tanpa irama

d. gerakan artistik dan gerakan irama

e. gerakan tunggal dan beregu

Jawaban: a


7. Manfaat gerakan kayang adalah….

a. meningkatkan kelenturan pinggang

b. meningkatkan kelenturan leher

c. melatih otot tangan

d. melatih otot leher

e. melatih otot perut

Jawaban: a


8. Senam lantai menuntut tubuh kita memiliki….

a. daya tahan tubuh

b. kekuatan tubuh dan kelenturan

c. kelincahan tubuh

d. reaksi tubuh yang lambat

e. kecepatan

Jawaban: b


9. Untuk menjaga terjadi kesalahan otot sebelum latihan diperlukan….

a. pemanasan

b. pendinginan

c. pelepasan

d. pelenturan

e. penyambutan

Jawaban: a


10. Senam yang diiringi musik disebut….

a. senam pagi

b. senam irama

c. senam lantai

d. spring up

e. hand spring

Jawaban: b



11. Apa yang mungkin terjadi jika seseorang melakukan senam tanpa melakukan pemanasan terlebih dahulu? Jelaskan!

Jawaban: kemungkinan yang terjadi jika seseorang melakukan senam tanpa melakukan pemanasan terlebih dahulu adalah rentan mengalami cedera.



12. Sebutkan gerakan ayunan lengan lurus atas bawah!

Jawaban: Gerakan ayunan lengan lurus atas bawah sebagai berikut.

- Badan berdiri, kaki dibuka lebar (kangkang), dan kedua tangan direntangkan.

- Pada hitungan satu, luruskan lengan kiri ke atas di samping telinga, lengan kanan ke bawah silang di depan badang.

- Pada hitungan dua, luruskan lengan kanan ke atas di samping telinga, lengan kiri ke bawah silang di depan badan.

- Pada hitungan tiga, seperti pada hitungan satu.

- Pada hitungan empat, seperti pada hitungan dua

- Lakukan gerakan tersebut secara berulang-ulang sebanyak 4x8 hitungan.



13. Sikap tidur terlentang kemudian kaki diangkat keras di atas bersama-sama, pinggang di topang kedua tangan dan pundak tetap menempel pada lantai disebut….

Jawaban: sikap lilin



14. Bagaimana cara melakukan sikap lilin?

Jawaban: cara melakukan sikap lilin sebagai berikut.

- Posisi badan tidur terlentang di atas matras, dengan tangan diletakkan di bagian sisi dekat pinggang.

- Kaki dirapatkan, hal ini bertujuan agar pada saat diangkat ke atas posisi badan seimbang

- Selanjutnya, bagian kaki diangkat dengan tangan bertumpu pada matras

- Setelah itu, tolakan badan dan kaki ke atas dengan dibantu dengan tolakan kedua tangan dan disimpan pada bagian pinggul, siku digunakan sebagai penopang dari tubuh agar tetap seimbang ketika melakukan sikap lilin.

- Luruskan bagian pergelangan kaki hingga menyerupai sebuah lilin yang sedang berdiri.

- Gerakan terakhir yaitu cara mendarat, kaki harus tetap dalam keadaan rapat dengan gerakan pinggul didorong ke depan lalu diikuti dengan bagian badan.






15. Gerakan pendinginan dalam senam irama merupakan gerakan yang bertujuan untuk….

Jawaban: melemaskan otot-otot tubuh



Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya di umar-danny.blogspot.com:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 SMA/MA/SMK/MAK Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Tentang Sepak Bola

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester genap K13

- Contoh soal UAS/PAT penjas kelas 10 semester genap K13



16. Melakukan pemanasan sebelum melakukan gerakan inti dalam senam irama bertujuan untuk….

Jawaban: menghindarkan dari cedera



17. Sebutkan gerakan berjalan sambil mendorong tangan ke atas!

Jawaban: cara melakukan gerakan ini sebagai berikut:

- Sikap awal berdiri tegak

- Hitungan pertama, langkahkan kaki kanan depan dengan kedua tangan rapat di samping badan.

- Hitungan kedua, dorong kedua tangan ke atas, putar pergelangan tangan sehingga telapak tangan menghadap ke depan, kemudian kembali lagi ke sikap semula

- Hitungan ketiga, langkahkan kaki kiri ke depan sejajar dengan kaki kanan dan diikuti gerakan kedua tangan turun ke bawah di samping pinggang.

- Hitungan keempat, kaki kiri melangkah ke depan dengan kedua tangan rapat di samping badan.

- Hitungan kelima, dorong kedua tangan ke atas, putar pergelangan tangan sehingga telapak tangan menghadap ke depan, kemudian kembali lagi ke sikap semula

- Hitungan keenam, kaki kanan melangkah ke depan sejajar dengan kaki kiri diikuti gerakan kedua tangan turun ke bawah di samping pinggang.

- Hitungan ketujuh, kaki kanan melangkah ke belakang dan diikuti kedua tangan diangkat ke atas.

- Hitungan kedelapan, kaki kiri melangkah ke belakang sejajar dengan kaki kanan diikuti gerakan kedua tangan turun ke bawah di samping pinggang.

- Lakukan gerakan tersebut 2x8 hitungan.



18. Suatu gerakan melentingkan badan ke atas depan yang disebabkan oleh lemparan kedua kaki dan tolakan kedua tangan disebut….

Jawaban: guling lenting



19. Sebutkan beberapa tujuan melakukan senam lantai!

Jawaban: meningkatkan kemampuan bentuk gerak gerakan, membangun komponen fisik dan gerak, melatih otot, perut, kekuatan, dan kelenturan tubuh.



20. Senam lantai biasanya dilakukan di atas….

Jawaban: matras



Lanjut ke contoh soal Penjaskes kelas 12 semester 2 Bab Renang
45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)~Part3

45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)~Part3

45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)~Part3 SMA/MA/SMK/MAK - Postingan ketiga atau terakhir dari rangkaian soal-soal PJOK ini, berbeda dengan soal PTS bagian ke-1 dan 45 contoh soal UTS PJOK kelas XII semester genap (soal mid nomor 16-30), karena pada bagian ke-3 ini butir soalnya berbentuk essay/uraian. Tetapi dengan pokok bahasan materi yang masih sama, yaitu seputar permainan bola besar dan bola kecil, atletik dan beladiri serta kebugaran jasmani.

Selain itu, sebagaimana admin blog umar-danny.blogspot.com sampaikan sebelumnya bahwasannya materi soal-soal ujain untuk kelas X dan Kelas XI bisa siswa menengah atas pelajari dan search disini, diantaranya: soal PJOK kelas 10 dan soal PJOK kelas 11.

Lanjut ke soal bagian terakhir, soal penjas kelas 12 semester genap kurtilas edisi revisi terbaru dilengkapi kunci jawaban dengan pertanyaan dimulai dari nomor 31.




31. Sebutkan aspek-aspek pengukuran kebugaran jasmani!

Jawaban: aspek-aspek pengukuran kebugaran jasmani antara lain:

- daya tahan jantung dan paru-paru;

- kekuatan otot;

- daya tahan otot;

- fleksibilitas;

- komposisi tubuh




32. Jelaskan 5 bentuk latihan untuk meningkatkan kecepatan?

Jawaban: bentuk-bentuk latihan untuk meningkatkan kecepatan adalah sebagai berikut.

a. Lari cepat dengan jarak 40 dan 60 meter

Tujuannya sebagai berikut:

1) Melatih kecepatan gerakan seseorang

2) Untuk mengukur kecepatan

b. Lari dengan mengubah-ubah kecepatan.

Lari dengan megubah-ubah kecepatan dapat dilakukan di lintasan lari yang berbentuk melingkar/mengelilingi lapangan sepak bola dengan langkah-langkah sebagai berikut.

1) 100 m pertama melakukan lari pelan/jogging

2) 100 m kedua melakukan lari sprint

3) 100 m ketiga melakukan lari pelan/jogging

4) 100 m keempat melakukan lari sprint

c. Lari naik bukit

Tujuannya untuk mengembangkan kekuatan dinamis (dynamic strength) otot-otot tungkai. Kekuatan dinamis juga bisa dikembangkan dengan lari di air, pasir atau lapangan yang empuk.

d. Lari menuruni bukit

Tujuannya untuk melatih kecepatan frekuensi gerak kaki.

e. Lari menaiki tangga gedung

Lari menaiki tangga gedung memiliki tujuan yang sama dengan lari naik bukit, yaitu untuk mengembangkan kekuatan dinamis (dynamic strength) otot-otot tungkai.




33. Sebutkan 3 bentuk/program latihan untuk meningkatkan kelincahan?

Jawaban: latihan kelincahan dapat dilakukan dalam bentuk:

a. lari bolak-balik (shuttle-run)

b. Lari kelak-kelok (zig-zag run)

c. Jongkok berdiri (squat thrust)




34. Pegangan raket yang bagian tangan antara ibu jari dan jari telunjuk menempel pada bagian dalam yang lebar disebut….

Jawaban: pegangan geblok/pegangan Amerika)




35. Lintasan awal dalam lompat jauh memiliki panjang minimal…

Jawaban: 45 meter



Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester 2 K13 dan Jawabannya

- contoh soal UAS/PAS penjas kelas 10 semester genap K13 dan Kunci Jawaban

- Contoh Soal UAS PJOK kelas 11 Semester 2


36. Tempat pendaratan dalam lompat jauh memiliki lebar….meter….

Jawaban: 2,75 meter




37. Panjang lembing untuk putri dalam lempar lembing adalah….

Jawaban:2,2-2,3 meter



38. Lari dengan membentuk angka delapan disebut….

Jawaban: shuttle run



39. Lompat jongkok merupakan salah satu bentuk latihan….

Jawaban: daya ledak



40. Kemampuan otot atau sekelompok otot untuk melakukan kerja secara eksplotif disebut….

Jawaban: daya ledak otot



41. Sebutkan macam-macam cara memegang raket dalam permainan bulu tangkis!

Jawaban: pegangan kampak, pegangan geblok, dan pegangan gabungan



42. Jelaskan peraturan perlombaan lempar lembing!

Jawaban:

- Lembing harus dipegang pada tempat pegangan.

- Lemparan yang sah, mata lembing harus menancap atau menggores tanah di sektor lemparan

- Lemparan tidak sah bila sewaktu melempar menyentuh lengkung lemparan, atau garis 1,5 meter samping atau menyentuh tanah di depan lengkungan lemparan.

- Sekali pelempar mulai melempar, pelempar tidak boleh memutar badan sepenuhnya sehingga punggung menghadap ke arah lengkung lemparan.

- Lemparan harus dibuat lewat di atas bahu

- Jumlah lemparan yang diperoleh sama seperti pada tolak peluru dan lempar cakram.



43. Menyajikan bola kepada teman sendiri dalam satu regu, agar bola tersebut dapat dilanjutkan dengan pukulan smash ke daerah lawan dalam permainan bola voli disebut….

Jawaban: umpan



44. Seorang pemain bola voli yang bertugas melakukan pukulan smash disebut….

Jawaban: smasher



45. Dalam permainan bulu tangkis terdapat dua macam jenis pukulan dan servis, yaitu…. dan ….

Jawaban: forehand dan backhand



Lanjut ke latihan soal PJOK BAB Senam Lantai dan Irama kelas 12 semester 2
45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)~Part2

45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)~Part2

45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)~Part2 untuk SMA/MA/SMK/MAK - Postingan kedua, soal PJOK kelas XII Semester Genap merupakan lanjutan 45 contoh soal UTS sebelumnya (soal mid nomor 1-15), yang berisikan materi tentang permainan bola besar dan kecil (bola voli, bulu tangkis), atletik dan beladiri (lompat jauh, lempar lembing, lempar cakram, pencak silat) serta kebugaran jasmani (program peningkatan kebugaran jasmani serta derajat kebugaran jasmani terkait keterampilan).

Soal-soal penilaian tengah semester genap dengan materi yang sama untuk kelas x dan xi semester genap, bisa anda baca sebagai referensi belajar online sebelum menghadapi ujian yang sebenarnya di umar-danny.blogspot.com: soal uts penjas kelas 10 dan soal uts penjas kelas 11.

Berikut dibawah ini, lanjutan soal Penjas Orkes Kelas 12 semester 2 kurtilas edisi revisi terbaru dilengkapi kunci jawaban dengan pertanyaan dimulai dari nomor 16.




16. Sikap badan pada saat akan melempar lembing adalah….

a. condong ke belakang

b. condong ke depan

c. berdiri kangkang

d. berdiri tegak

e. berlutut

Jawaban: d


17. Perubahan injakan kaki dari satu tempat ke tempat yang lain dinamakan….

a. pasang

b. kuda-kuda

c. loncat

d. lompat

e. langkah

Jawaban: e

Pembahasan: Langkah dapat dilakukan dengan posisi sejajar, silang dan serong.


18. Pada pertandingan pencak silat, yang dapat dijadikan sasaran sah dan bernilai adalah bagian tubuh berikut ini, kecuali….

a. dada

b. leher

c. perut

d. punggung

e. rusuk

Jawaban: b

Pembahasan: leher ke atas dan kemaluan merupakan larangan perkenaan serangan pada pencak silat (merupakan pelanggaran berat)


19. Istilah atau nama silat berasal dari daerah….

a. Sumatra

b. Jawa

c. Sulawesi

d. Kalimantan

e. Bali

Jawaban: a

Pembahasan: Nama Silat digunakan di Sumatra, Kalimantan dan Semenanjung Malaya, sedangkan nama “pencak” digunakan di Pulau Jawa bagian tengah dan timur. Istilah “Pencak” sekarang ini lebih mengendepankan unsur seni dan penampilan keindahan gerakan, sedangkan “silat” adalah inti ajaran bela diri dalam pertarungan.



20. Ciri khusus pencak silat adalah….

a. menggunakan banyak tenaga

b. tidak memanfaatkan tenaga lawan

c. gerakan yang kaku

d. sikap tenang dan rileks

e. napas tersendat-sendat

Jawaban: d


21. Ciri umum pencak silat sebagai beladiri adalah….

a. menggunakan kaki dalam membela diri

b. menggunakan tangan dalam membela diri

c. menggunakan pedang dalam membela diri

d. menggunakan tongkat dalam membela diri

e. menggunakan seluruh anggota tubuh dalam membela diri

Jawaban: e


22. Jenis pukulan yang bertujuan untuk mematikan lawan secepat-cepatnya adalah pukulan….

a. service

b. low

c. dropshot

d. chopped

e. smash

Jawaban: e


23. Jenis pukulan yang dilakukan dengan cara lengan melingkar melewati batas atas kepala ke arah backhand disebut pukulan….

a. netting

b. arround the head

c. drive

d. dropshot

e. offensive lob

Jawaban: b


24. Berikut yang menentukan bentuk permainan bola voli adalah….

a. pihak yang menerima servis

b. pihak yang melakukan servis

c. pihak yang melakukan dan menerima servis

d. kapten regu

e. pelatih

Jawaban: c


25. Kriteria seorang pemain bola voli dijadikan libero adalah….

a. lincah

b. tinggi

c. cerdas

d. pendek

e. gemuk

Jawaban: a


Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester 2 K13 dan Jawabannya

- contoh soal UAS/PAS penjas kelas 10 semester genap K13 dan Kunci Jawaban

- Contoh Soal UAS PJOK kelas 11 Semester 2






26. Berikut syarat yang harus dipenuhi dalam melakukan tes dan pengukuran kebugaran jasmani, kecuali….

a. kesahihan (validitas)

b. keterandalan (reliabilitas)

c. objektivitas

d. tuntunan pelaksanaan baku

e. aturan

Jawaban: e


27. Bila cakram dilempar dengan tangan kanan, maka tangan kiri berfungsi sebagai….

a. pengaturan lemparan

b. pengaturan keseimbangan

c. memperkuat lemparan

d. kemudi tubuh

e. penyeimbang tubuh

Jawaban: e


28. Hasil lemparan cakram dianggap sah apabila….

a. cakram mendarat di dalam sektor lemparan

b. cakram mendarat di luar sektor lemparan

c. setelah melempar cakram atlit masuk ke sektor lemparan

d. cakram dipegang di ruas jari-jari pertama

e. cakram digenggam dengan erat

Jawaban: a


29. Sikap akhir setelah melakukan lemparan lembing disebut….

a. throw in

b. finishing

c. follow through

d. the end

e. discus throw

Jawaban: c


30. Gerak lanjutan setelah melempar lembing berguna untuk….

a. menancapkan lembing

b. mengurangi kekuatan

c. menghindari cedera

d. menambah kekuatan lemparan

e. mengganti lembing

Jawaban: c


Lanjut ke soal nomor 31-45 ==> DISINI

45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)

45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023)

45 Contoh Soal UTS/PTS Penjas Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap(2023) SMA/MA/SMK/MAK - Soal-soal Penilaian Tengah Semester Genap Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) kelas xii semester genap postingan umar-danny.blogspot.com ini, berisikan materi PenjasOrkes Edisi Revisi Terbaru. Tentunya berbeda dengan 30 UTS penjas yang telah admin publish pada bulan sebelumnya. 

Ada 3 Bab, yang dibahas dalam postingan ini, mulai dari Permainan bola besar dan bola kecil, seperti bola voli dan bulu tangkis (bab 1), lalu atletik dan beladiri seperti lompat jauh, lempar lembing, lempar cakram serta pencak silat (Bab 2) dan yang terakhir adalah kebugaran jasmani dengan contoh-contoh soal seperti program peningkatan kebugaran jasmani dan derajat kebugaran jasmani terkait keterampilan (Bab 3).

Selain itu, bagi siswa menengah atas yang mencari referensi soal-soal penjas kelas x dan xi semester 2 dengan materi yang telah admin sebutkan di atas, bisa membaca pada tulisan sebelumnya: 30 soal UTS penjas kelas 10 dan 30 soal UTS penjas kelas 11.

Lanjut ke soal UTS penjas kelas 12....

Ada 45 butir soal (30 PG+15 Essay/uraian) yang bisa siswa pelajari sebagai referensi belajar online, sebelum menghadapi ujian yang sebenarnya di tahun ini.

Berikut dibawah ini soal dilengkapi kunci jawaban dengan pertanyaan dimulai dari nomor 1.




1. Salah satu jenis pukulan servis bulu tangkis yang melambung tinggi ke belakang dinamakan….

a. service

b. shot service

c. dropshot

d. lob service

e. topspin

Jawaban: d


2. Cara memegang raket dalam bulu tangkis sebagai berikut, kecuali….

a. cara Asia

b. cara backhand

c. cara Amerika

d. cara forehand

e. cara Inggris

Jawaban: d


3. Posisi raket telentang, ibu jari dan jari telunjuk menempel pada pangkal batang raket yang permukaannya gepeng dan yang sebaliknya pada telapak tangan. Cara memegang raket tersebut disebut….

a. forehand

b. Asia

c. backhand

d. Inggris

e. Amerika

Jawaban: e


4. Jumlah pemain dalam permainan bola voli adalah…orang

a. lima

b. enam

c. tujuh

d. delapan

e. sembilan

Jawaban: b


5. Apabila ada serangan dari kubu lawan dalam bentuk smash, kubu lain akan berusaha melakukan upaya penyelamatan dengan melakukan….

a. blocking

b. passing

c. service

d. switch

e. steal

Jawaban: a


Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester 2 K13 dan Jawabannya

- contoh soal UAS/PAS penjas kelas 10 semester genap K13 dan Kunci Jawaban

- Contoh Soal UAS PJOK kelas 11 Semester 2



6. Smash merupakan salah satu keterampilan dalam permainan bola voli yang dimaksudkan untuk….

a. bertahan

b. menyerang

c. melempar bola

d. menerima bola

e. bendungan

Jawaban: b





7. Bentuk latihan yang mengharuskan seseorang melakukan gerakan dengan cepat dan mengubah arah dengan tangkas tanpa kehilangan keseimbangan disebut latihan….

a. daya tahan otot

b. daya ledak

c. kecepatan

d. kekuatan

e. kelincahan

Jawaban: e


8. Tingkat kelincahan seseorang sangat dipengaruhi oleh….

a. kekuatan otot

b. daya tahan

c. kecepatan dan kelentukan

d. kecepatan

e. daya ledak

Jawaban: c


9. Tes kebugaran jasmani merupakan tes untuk mengetahui tingkat penggunaan….oleh tubuh.

a. karbohidrat

b. vitamin

c. oksigen

d. lemak

e. protein

Jawaban: c


10. Kemampuan fisik seseorang dalam melaksanakan tugas sehari-hari ditentukan oleh…

a. tingkat kesehatan seseorang

b. kemampuan dalam melakukan aktivitas

c. besar kecil otot

d. volume daya tahan yang tinggi

e. derajat kebugaran jasmani

Jawaban: e



11. Untuk melatih kelincahan biasa dilakukan dengan latihan….

a. squat rush

b. berlari zig zag

c. berlari kencang 200 m

d. berlari 2,4 km

e. squat jump

Jawaban: b



12. Untuk melatih kecepatan kita dapat melakukan dengan cara….

a. lari 200 m

b. jogging

c. lari 2,4 km

d. melakukan squat jump

e. suttle run

Jawaban: a


13. Bentuk latihan yang mengharuskan seseorang dapat melakukan pergerakan dengan cepat yaitu….

a. kekuatan

b. keseimbangan

c. kelincahan

d. kecepatan

e. daya tahan

Jawaban: d


14. Latihan kebugaran jasmani yang dilakukan dengan baik dan teratur dapat menurunkan risiko penyakit….

a. meriang

b. paru-paru

c. jantung

d. ginjal

e. diabetes

Jawaban: c


15. Seseorang yang sering melakukan latihan kebugaran jasmani terhindar dari….

a. kram saat pemanasan

b. cidera saat berolahraga

c. masalah

d. gangguan kesehatan

e. pingsan saat upacara

Jawaban: d


Lanjut ke soal nomor 16-30 ==> DISINI

25 Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Edisi Revisi Beserta Jawaban(PG&Essay)~Part6

25 Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Edisi Revisi Beserta Jawaban(PG&Essay)~Part6

25 Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Edisi Revisi Beserta Jawaban(PG&Essay)~Part6 SMA/MA/SMK/MAK Edisi Revisi Terbaru - Soal Penjas Orkes kelas XII semester genap bagian keenam, merupakan bagian terakhir dari materi soal yang diambil dari Bab 3, "Kebugaran Jasmani". Dan merupakan lanjutan 25 contoh soal PJOK sebelumnya (latihan soal pilihan ganda nomor 1-10). Berbeda dengan butir soal sebelumnya yang berbentuk pilihan ganda, untuk bagian ke-6 ini berbentuk essay/uraian.

Selain itu, bagi siswa kelas 10 dan 11 yang mencari referensi belajar online/belum membaca postingan dengan materi mengenai kebugaran jasmani, bisa membaca postingan admin sebelumnya, diantaranya: soal essay kelas X semester 2 tentang kebugaran jasmani dan juga soal essay kelas XI semester 2 kebugaran jasmani (senam lantai dan gerak berirama).






Lanjut ke soal essay kelas 12 semester 2......

Di mulai dari pertanyaan nomor 11, berikut dibawah ini soal-soal penjaskes dilengkapi kunci jawabannya.




11. Mengevaluasi derajat daya ledak dapat dilakukan dengan tes loncat tegak. Sebutkan tujuan melakukan tes loncat tegak!

Jawaban: tes loncat tegak bertujuan untuk mengukur daya ledak atau tenaga eksplosif tungkai.


12. Sebutkan upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan unsur daya ledak!

Jawaban: upaya dalam meningkatkan unsur daya ledak dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut.

- meningkatkan kekuatan tanpa mengabaikan kecepatan atau menitikberatkan pada kekuatan

- meningkatkan kecepatan tanapa mengabaikan kekuatan atau menitikberatkan pada kecepatan.

- meningkatkan kedua-duanya sekaligus, kekuatan dan kecepatan dilatih secara simultan.



13. Jelaskan langkah-langkah melakukan evaluasi derajat daya ledak melalui tes loncat tegak!

Jawaban: berikut langkah-langkah melakukan evaluasi derajat daya ledak melaui tes loncat tegak.

a. Sikap permulaan

Ujung jari peserta diolesi dengan serbuk kapur. Peserta berdiri tegak dekat dinding, jari kaki rapat, papan skala berada di samping kiri atau kanannya. Kemudian tangan yang dekat dinding diangkat lurus ke atas, telapak tangan ditempelkan pada papan berskala sehingga meninggalkan bekas raihan jarinya.

b. Gerakan

Peserta mengambil awalan dengan sikap menekukkan lutut dan kedua lengan diayun ke belakang. Kemudian peserta meloncak setinggi mungkin sambil menepukkan papan dengan ujung jari sehingga menimbulkan bekas. Lakukan tes ini sebanyak 3 kali tanpa istirahat atau diselingi oleh peserta lain.

c. Pencatatan hasil

- catat raihan tegak

- ketiga raihan loncatan dicatat

- raihan loncatan dikurangi raihan tegak

- ambil nilai selisih raihan yang tertinggi.


14. Adapun dalam mengembangkan daya ledak, beban latihan tidak boleh terlalu berat, jelaskan alasannya!

Jawaban: dalam mengembangkan daya ledak, beban latihan tidak boleh terlalu berat, sehingga gerakan yang dilakukan dapat berlangsung cepat dan frekuensinya banyak.


15. Lari jarak 40 meter dan 60 meter merupakan salah satu bentuk latihan….

Jawaban: kecepatan


16. Latihan lari menuruni bukit untuk melatih kecepatan frekuensi….

Jawaban: gerak kaki


17. Jelaskan cara melakukan lari cepat dengan jarak 40 dan 60 meter!

Jawaban:

- Siswa berdiri di belakang garis start dengan sikap badan tegak dan kedua kaki dibuka.

- Kedua tangan di samping badan dengan sikap berdiri, salah satu ujung jari kaki sedekat mungkin dengan garis start (aba-aba bersedia)

- Pada aba-aba “siap” siswa mengambil sikap start berdiri siap untuk berlari.

- Pada aba-aba “ya” siswa lari secepat mungkin menuju garis finish atau menempuh jarak 40-60 meter.

- Apabila siswa mencuri start atau menggangu lintasan lain maka tes harus diulang.

- Pengukuran waktu dilakukan pada saat bendera diangkat (saat aba-aba “ya”) sampai siswa dapat melintasi garis finish.


18. Angkat beban merupakan salah satu bentuk latihan….

Jawaban: daya ledak otot


19. Jelaskan pelaksanaan tes lari bolak-balik!

Jawaban: pelaksanaan tes lari bolak-balik adalah sebagai berikut.

- Pada aba-aba “bersedia”, atlet berdiri di belakang garis lintasan.

- Pada aba-aba “siap”, atlet berlari dengan start berdiri.

- Setelah aba-aba “ya”, atlet segera berlari ke garis kedua.

- Atlet berdiri dari garis pertama ke garis kedua dan kembali ke garis pertama hitungannya satu kali.

- Pelaksanaan lari sampai empat kali bolak-balik sehingga menempuh jarak 40 meter.

- Catat waktu yang ditempuh.


20. Sebutkan bentuk-bentuk latihan untuk meningkatkan daya ledak (power)!

Jawaban: bentuk-bentuk latihan untuk meningkatkan daya ledak (power) sebagai berikut.

- Melompat dengan dua kaki (double leg bound).

- Melompat dengan kaki secara bergantian.

- Lompat jongkok.

- Lompat dua kaki dengan boks.


21. Lari cepat dengan jarak 40 dan 60 meter memerlukan perlengkapan, sebutkan!

Jawaban: lari cepat dengan jarak 40 dan 60 meter memerlukan perlengkapan sebagai berikut.

- Lintasan yang lurus, datar, rata, tidak licin, berjarak 40-60 meter.

- Bendera start, peluit, stopwatch, serbuk kapur, formulir tes, alat tulis.



Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya di umar-danny.blogspot.com:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 SMA/MA/SMK/MAK Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester genap K13

- Contoh soal UAS/PAT penjas kelas 10 semester genap K13


22. Sebutkan contoh lari dengan beban!

Jawaban: lari dengan beban, yaitu melakukan gerakan lari dengan tubuh diberi beban. Contohnya berlari dengan menarik parasut dan berlari dengan menarik tali karet yang terikat.



23. Sebutkan tujuan melakukan tes lari membentuk angka 8 (shuttle run)!

Jawaban: tes lari membentuk angka 8 bertujuan untuk mengukur akselerasi dan kelincahan tiap peserta.


24. Kemampuan menempuh suatu jarak dalam waktu yang sesingkat-singkatnya disebut….

Jawaban: kecepatan/speed


25. Kemampuan seseorang untuk dapat mengubah arah dengan cepat dan tepat pada waktu bergerak tanpa kehilangan keseimbangan disebut….

Jawaban: kelincahan



Lanjut ke soal PTS Penjas kelas 12 semester 2 Beserta Jawaban
25 Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Edisi Revisi Beserta Jawaban(PG&Essay)~Part5

25 Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Edisi Revisi Beserta Jawaban(PG&Essay)~Part5

25 Contoh Soal PJOK Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Edisi Revisi Beserta Jawaban(PG&Essay)~Part5 untuk siswa SMA/MA/SMK/MAK - Soal-soal Pendidikan Jasmani, olahraga, dan kesehatan kelas XII semester genap edisi revisi terbaru postingan kelima, berisikan materi soal mengenai kebugaran jasmani yang diambil dari Bab 3, dan merupakan lanjutan 25 contoh soal penjas tentang atletik dan beladiri (Bab 2).

Selain itu, materi soal penjaskes yang sama untuk kelas 10 dan 11 bisa anda baca dan jadikan referensi belajar online di blog umar-danny.blogspot.com, pada tulisan admin sebelumnya, soal penjas kelas 10 semester 2 tentang kebugaran jasmani  serta contoh soal PJOK kelas 11 semester 2 tentang kebugaran jasmani (senam lantai, dan gerak berirama).



Lanjut ke soal penjas orkes kelas 12 semester 2 K13 Edisi revisi terbaru...

Berikut di bawah ini, soal dilengkapi kunci jawabannya dengan pertanyaan dimulai dari nomor 1.




1. Jenis latihan yang dilakukan dengan cara melakukan gerakan dengan cepat dan dapat merubah arah dengan baik tanpa kehilangan keseimbangan yaitu….

a. kelincahan

b. kekuatan

c. keseimbangan

d. kelenturan

e. daya tahan

Jawaban: a


2. Tingkat kelincahan seseorang sangat dipengaruhi oleh….

a. daya ledak

b. kekuatan otot

c. kecepatan dan kelentukan

d. daya tahan

e. kecepatan

Jawaban: c


3. Latihan lari jarak pendek bertujuan untuk meningkatkan….

a. kelincahan

b. kecepatan

c. keseimbangan

d. kekuatan

e. daya tahan

Jawaban: b


4. Lari menaiki tangga gedung bertujuan untuk….

a. mengembangkan kekuatan dinamis

b. melatih kecepatan frekuensi gerak kaki

c. mengembangkan kekuatan statis

d. melatih kecepatan gerakan seseorang

e. mengukur kecepatan

Jawaban: a


5. Ukuran panjang lapangan yang digunakan tes lari bolak-balik adalah….

a. 5 meter

b. 10 meter

c. 15 meter

d. 20 meter

e. 25 meter

Jawaban: b


6. Kemampuan otot dalam melakukan kontraksi untuk membangkitkan tegangan terhadap suatu tahanan disebut….

a. kelentukan

b. keseimbangan

c. kekuatan

d. kecepatan

e. keluwesan

Jawaban: c


7. Suatu keadaan fisik seseorang pada waktu tertentu di dalam melakukan suatu pekerjaan yang menjadi tanggung jawabnya disebut….

a. latihan kelentukan

b. latihan kekuatan

c. kondisi fisik

d. latihan keseimbangan

e. tujuan latihan

Jawaban: c


8. Lari yang dilakukan di alam bebas disebut juga….

a. lari jarak jauh

b. lari halang rintang

c. fartlek

d. circuit training

e. cross country

Jawaban: e


Baca juga kumpulan soal penjaskes lainnya di umar-danny.blogspot.com:

- 45 Contoh Soal USP Penjaskes Kelas 12 SMA/MA/SMK/MAK Beserta Jawaban Kurikulum 2013

- 50 Contoh soal UAS/PAT Penjas kelas 11 semester genap K13

- Contoh soal UAS/PAT penjas kelas 10 semester genap K13



9. Kemampuan seseorang untuk dapat mengubah arah dengan cepat dan tepat disebut….

a. kecepatan

b. kelincahan

c. daya tahan

d. kekuatan

e. ketepatan

Jawaban: b


10. Kemampuan seseorang mengintegrasikan berbagai gerakan yang berbeda ke dalam pola gerakan tunggal secara efektif disebut….

a. kecepatan

b. keseimbangan

c. kelincahan

d. daya tahan

e. koordinasi

Jawaban: e



Lanjut ke soal nomor 11-25 => soal essay PJOK kelas 12 semester 2 tentang kebugaran jasmani